5 Jajaran HP 4 Jutaan Terbaik 2021

 

Spesifikasi HP saat ini cukup mumpuni dan banyak pilihannya. Ragam jenis dan harga yang disajikan, menjadi varian ketika hendak membeli HP. Salah satu pilihan yang bisa dicoba adalah HP 4 jutaan terbaik yang saat ini banyak diminati dan dicari.

 

Menggunakan smartphone dengan harga tersebut, sebagian besar sudah bisa digunakan untuk aktivitas sehari-hari mulai dari game, fotografi, hingga sekedar berselancar di dunia maya. Spek yang terdapat I HP 4 jutaan ini sudah mumpuni tanpa lemot dan tahan lama.

 

HP 4 Jutaan Terbaik

Diantara banyaknya smartphone yang ada saat ini, rentang harga 4 jutaan merupakan harga yang terbilang cukup tinggi. Beberapa HP bahkan masuk di jajaran HP terbaik di kelasnya. Adapun daftar ponsel harga 4 juta yang bisa Sahabat Lemurian jadikan referensi antara lain.

  1. Realme 8 Pro

Ponsel ini rilis pertama pada bulan Juni 2021. Tampilanya cukup apik dengan layar sudah menggunakan Super AMOLED ukuran 6.4 inch. Layar ini sudah beresolusi Full HD+ dengan touch sampling rate hingga 180Hz, namun untuk Refresh rate masih diangka 60Hz.

Pada sektor dapur dipacu dengan tenaga dari chipset Qualcomm Snapdragon 720G, serta berkolaborasi dengan RAM 8 GB. Ruang penyimpanannya cukup luas hingga 128 GB dan dilengkapi dengan slot microSD.

Realme 8 Pro ini menawarkan fitur unggulan berupa kamera belakang dengan resolusi 108MP, yang merupakan sensor terbaru dari Samsung ISOCELL HM2. Perangkat ini sangat mendukung dalam pengambilan gambar 9-in-1 pixel binning. 

Selain itu Realme 8 Pro juga memiliki kamera ultra wide 8 MP, makro 2 MP, dan B&W 2 MP. Untuk aktivitas selfie, dibekali dengan kamera beresolusi 16 MP. Dari sisi harga, Realme 8 Pro telah cukup apik dengan spesifikasi terbaik sebagai ponsel impian.

  1. POCO X3 Pro

Jajaran HP 4 jutaan terbaik selanjutnya ditempati oleh POCO X3 Pro. Performa ponsel ini didukung oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 860 yang ditanamkan RAM 8GB. Memori penyimpanan pada ponsel ini ditawarkan dengan kuota 256 GB serta 1TB melalui microSD.

Sebagai smartphone masa kini, POCO X3 Pro juga dilengkapi dengan perangkat untuk fotografi. Kamera belakang menggunakan komposisi kamera utama 48 MP, 8 MP, 2 MP, dan 2 MP. Tidak ketinggalan untuk kamera depan atau kamera selfie menggunakan lensa resolusi 20 MP.

  1. POCO F3 5G

Performa POCO F3 5G ini didukung dengan layar Full HD+ 6.67 inch serta memiliki refresh rate 120Hz. Dalam bagian mesinnya ditenagai oleh chipset Snapdragon 870 dan RAM 6 GB. Terdapat juga memori internal ukuran 128 GB. 

Ponsel cantik ini juga dilengkapi dengan kamera yang memiliki resolusi 48 MP, 8 MP, dan 5 MP pada kamera ultra wide di bagian belakang ponsel. Sedangkan untuk mendukung fitur selfie, ditanamkan kamera dengan resolusi 20 MP.

  1. OPPO Reno5 F

Layar besar yang ditanam di OPPO Reno5 F ini memiliki ukuran 6.4 inci. Pada bagian dapurnya dibekali dengan Android 11 yang dikombinasikan chipset MediaTek Helio P95, RAM 8 GB, serta memori penyimpanan 128 GB. Pelengkap lainnya yaitu baterai kapasitas 4310 mAh.

Seperti halnya pada ponsel modern lainnya, OPPO Reno5 F juga memiliki kamera pada bagian depan dan belakang. Untuk kamera depan digunakan sebagai kamera selfie yang memiliki resolusi 16 MP. Sedangkan kamera belakang terdiri dari lensa 48 MP, 8 MP, 2 MP, dan 2 MP.

  1. Samsung Galaxy A32 5G

HP 4 jutaan terbaik selanjutnya adalah Samsung Galaxy A32 5G. Tampil dengan layar seluas 6.5 inch serta memiliki resolusi HD+ yang memiliki desain infinity V. Kinerjanya ditunjang dengan prosesor MediaTek Dimensity 720, RAM 4GB/ 6GB/ 8GB.

Ponsel ini dibekali dengan memori penyimpanan 64 GB dan 128 GB serta terdapat slot microSD hingga ukuran 1TB. Agar bisa bekerja optimal, diberikan baterai 5000 mAh yang mampu mengisi cepat dengan ukuran 15W.

Sahabat Lemurian bisa memilih ponsel yang sesuai dengan kebutuhan dan kegunaan. Meskipun terdapat banyak sekali ragam HP 4 jutaan terbaik, namun masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangannya. Cerdas dan jeli memilih ponsel terbaik akan menguntungkan saat pembelian ponsel.